Wednesday, October 8, 2014

Twitter Client

Social Media menjadi suatu bagian gaya hidup yg mungkin tidak terpisahkan dalam kehidupan modern saat ini.

Saya sendiri juga salah satu penggunanya.

Social Media, bisa diakses melalui jaringan internet komputer maupun smartphone...ada social media yg hanya bisa diakses melalui smartphone saja, ada juga yg bisa melalui keduanya.

Tapi ada kalanya sosial media lebih nyaman digunakan menggunakan aplikasi di smartphone.

Twitter

Twitter merupakan salah satu social media yg penggunaannya lebih nyaman dalam aplikasi smartphone dibandingkan dengan membuka web-nya di komputer.

Sejak pertama kali menggunakan smartphone dengan os android, saya telah mencoba berbagai aplikasi twitter client, berganti model smartphone maka saya pun berganti twitter client.

Saya ingat android pertama saya, samsung galaxy young...smartphone berukuran kecil namun cukup powerful dimasanya. Aplikasi twitter yg saya gunakan disini pertama kali adalah tweetcaster, aplikasi ini banyak sekali penggunanya dengan fitur2 yg lengkap maka tidaklah heran jika twitter client ini menjadi salah satu top list reviewer aplikasi twitter.

Sayangnya tweetcaster ini tak bertahan lama di samsung galaxy young saya...tampilan dan tombol2 yg terlalu meriah membuat sulit untuk menikmati cuitan timeline di layar 3inch.

Akhirnya saya beralih ke aplikasi twitter official, saya suka tampilan nya yg simple dan "bersih"...namun sayang...fitur yg terbatas membuat saya menguninstal aplikasi ini.

Kemudian saya mencoba aplikasi lain yg mungkin jarang didengar, twicca. Ukuran aplikasi yg kecil, tampilan yg sleek n clean...hanya terdapat 4 tombol transparan membuat saya jatuh cinta pada twitter client ini...fiturnya juga cukup lengkap, cukup lama saya menggunakan aplikasi ini, sampai suatu saat twicca mengeluarkan update terbarunya saat itu...menjadikan performanya tidak secepat saat sebelum update.

Akhirnya saya memutuskan mencari yg lain, janetter. Janetter memiliki ukuran yg kecil...kurang lebih sama dengan twicca, tidak sebaik twicca tetapi memiliki kecepatan update timeline yg sangat bagus...saya menggunakan aplikasi ini sampai saya berganti smartphone.

Ketika saya berganti smartphone dengan ukuran yg lebih besar Xperia L...maka batasan layar sudah menjadi tidak masalah...saya bisa saja menggunakan tweetcaster, tp tidak saya lakukan karena saya lebih suka tampilan yg simple.

Tadinya saya ingin kembali menggunakan janetter, tapi apa daya...twitter mengeluarkan policy baru yg menyebabkan janetter tidak dapat digunakan lagi...serta tak ada update untuk mengakomodir policy baru twitter.

Tidak butuh waktu lama untuk mencari pengganti janetter..., saya langsung menemukan Twidere...dan langsung cocok dengan tampilan dan fiturnya..., namun lagi2 karena performanya yg menurun saya berganti lagi... dan menemukan Plume...

Dulu sekali, saya sempat ingin mencoba plume, tapi karena keterbatasan layar saya mengurungkan keinginan itu. Akhirnya saya berkesempatan mencoba plume...dan ya, saya cocok dengan aplikasi ini.

Kini smartphone saya telah berganti, Xperia L saya telah berada di tangan user yg baru.

Saat ini saya menggunakan Nexus 5...

aplikasi twitter yg saya gunakan?

PLUME

:)

Monday, September 15, 2014

Its been a long time...

Sudah lama gak nulis...

Gettin lazy

Ada bahan tulisan tentang twitter client...but not for now..., i guess i'll write later on the next post.

Terakhir nulis bulan juni..., there's so much story to tell but i'm not really sure to tell it...

Saat ini saya cuma mengupdate blog ini...hanya sekedar memberitahu, i'm not dead...

:D

Saturday, June 21, 2014

Grey & Jingga -The Twilight- (Soundtrack)

Jadi begini, saya sedang gencar-gencarnya mengedarkan komik Grey & Jingga dan juga Soundtrack Grey & Jingga.

Setelah di postingan sebelumnya saya memperkenalkan mengenai komik Grey & Jingga, sekarang di postingan ini saya memperkenalkan Soundtrack dari komik ini.

Membicarakan Grey & Jingga tidaklah lengkap jika tidak disertai dengan musiknya, ya...komik ini memiliki soundtrack yg ditulis dan dinyanyikan sendiri oleh Sweta Kartika. Soundtrack ini terasa spesial tentu karena disesuaikan dengan adegan adegan yg ada dalam komiknya.

Ada 2 versi Soundtrack, yg pertama adalah versi Sweta Kartika yg dibawakan secara akustik yg dapat dinikmati di Soundcloud-nya. Terdapat 8 track Grey & Jingga yg dapat dinikmati yaitu:


1. Pangeran Kesepian
2. Intuisi Cinta
3. Patah Hati
4. Janji Masa Lalu
5. Jingga
6. Kekasih Masa Kecilku
7. Semenjak Ada

8. Kisah Cinta Senja Termanis

Fan-Made
Intuisi Cinta (Feat. 
Esa Pavlichenko)
Intuisi Cinta (Acapella Version by Esa Pavlichenko)
Kembali (by Hegra Soetrisno)
Semenjak Ada (Cover by Guinevere Tampi)
Semenjak Ada (Instrument Cover by 
Esa Pavlichenko)
Kisah Cinta Senja Termanis (FTV Version by Esa Pavlichenko)
Kisah Cinta Senja Termanis (Piano Version by Jevon JJ Jeremy)

Semua track tersebut easy listening...baik didengarkan untuk jiwa jiwa yg tersesat dalam kegelapan. Apalagi dibawakan secara akustik membuat soulnya lebih terasa.

Kekurangannya tentu saja pada recording...mendesis dimana mana...hahaha tapi tetap tidak mengurangi indahnya lagu kok :3. Di versi ini lagu favorit saya adalah Pangeran Kesepian

Itu tadi adalah versi pertama...sekarang versi kedua yaitu versi CD...yg mana dirilis bersamaan dengan diterbitkannya komik Grey & Jingga 11 Juni 2014. Dalam versi ini kita bakal menemukan 5 track yg telah diaransemen ulang. yaitu:

1. Pangeran Kesepian
2. Kisah Cinta Senja Termanis
3. Semenjak Ada

4. Hati Tak Bertuan
5. Kisah Cinta Senja Termanis (Accoustic Version)

Preview lagu dan Promo


Semua track disini sangat sangat sangat easy listening serta dinyanyikan dan diaransemen ulang dengan sangat apik oleh teman teman ISI Yogyakarta RIRI, FAHZAR, YAVI, HUMALA, GALIH, RUBEN, THEMY, AKBAR.

Dengan recording baik, suara jernih, aransemen yg bagus, membuat 5 track ini terasa segar dan menyenangkan jika dibanding versi sebelumnya, dan juga lebih terasa aura "Grey & Jingga" nya :)))


Di versi ini lagu favorit saya adalah Semenjak Ada, "lho kok ganti?", jadi begini 5 track tersebut bagus...tapi ada 1 track yg menurut saya sendiri agak kurang dibandingkan dengan track yg lainnya yaitu track Pangeran Kesepian...ada terasa kekosongan dan jeda dalam lagu ini

Saya sendiri mencoba menanyakannya pada sang vokalis, ternyata mbak Riri pun mengakui agak kesulitan dalam membawakan lagu tersebut...dan juga katanya seharusnya ada suara dua dan tiga...saya ingin menawarkan suara saya tapi kemudian sadar suara yg saya tawarkan adalah suara kodok...

Meskipun saya mengatakan agak kurang namun sebenernya track tersebut tidak seburuk itu kok, masih tetap enak didengar...klo tidak enak didengar untuk apa saya beli 4CD dimana 3 CD untuk saya pribadi dan 1CD titipan teman hahahaha
Apakah layak untuk dibeli? 
Jika kalian menyukai musik ala Ten2Five maka jelas CD untuk kalian..., jika kalian menyukai musik ala Mocca maka tidak akan sulit bagi kalian untuk menyukai CD ini...atau bahkan menjadikan CD ini salah satu best buy kalian atau malah jadi Treasure Song.

"Kayaknya menarik nih..."
Klo kalian tertarik dengan CD ini bisa order dengan cara sebagai berikut:




Bagi yg berada diseputaran Jogja bisa menghubungi mbak Riri sang vokalis, saya menyarankan jika kalian ada waktu cukup luang...kalian langsung menuju ISI Yogyakarta, karena keterbatasan waktu mbak Riri dan jarak ke kota yg cukup jauh bagi seorang wanita. :D

bersama mbak Riri

ingat

"Dukunglah karya anak bangsa...yang bagus"

:D

SELAMAT MENDENGARKAN

Grey & Jingga -The Twilight- (Komik)


Jadi begini, saya sedang gencar-gencarnya mengedarkan komik Grey & Jingga dan juga Soundtrack Grey & Jingga.

Apa itu komik Grey & Jingga, Grey & Jingga itu adalah......komik.....*lempar pot bunga*

Tapi beneran, Grey & Jingga itu adalah sebuah komik...*siap siap lempar pot bunga*...yang digambar *ga jadi dilempar* dan ditulis oleh Sweta Kartika

Sweta Kartika sebelumnya telah membuat komik Maharaja Moksha bersama dengan Alex Irzaqi, kemudian The Dreamcatcher kemudian Wanara dan yg terbaru Nusantaranger


Komik Grey & Jingga sendiri berkisah tentang 2 orang mahasiswa/i yg sebenernya saling menyukai tapi mau ngomong "suka/cinta" aja kok susah...iya sesimple itu. "Yah klo sesimple itu dimana bagusnya..." eits tunggu dulu, inti ceritanya memang sesimple itu...tapi selalu ada twist dalam kisah percintaan...twistnya dimana?...ya itu tadi "ngomong suka/cinta aja susah amat" ....

...*hening*...

...*hening*...

Begini begini...saya juga susah ngejelasinnya ahahahaha...

saya coba kasih 2 halaman Grey & Jingga



Itu adalah beberapa halaman awal dari Grey & Jingga.
Jadi nantinya hal yg sesimple itu akhirnya malah memperumit hubungan mereka.

Beberapa hal yang membuat menarik komik ini adalah paneling-nya, sebagian besar komik ini menggunakan 5 panel pada tiap halamannya...dan 1 halaman memiliki cerita sendiri yg tidak terkait dengan halaman sebelumnya yg meski begitu ceritanya masih dalam satu nafas...*ngomong apaan sih*. Kemudian kisah didalamnya juga easy to relate dengan kehidupan cinta yg mungkin terjadi dalam anak muda sekarang. Komik ini juga memiliki soundtrack yg dinyanyikan dan dibuat oleh Sweta Kartika sendiri.

Grey & Jingga bukanlah cerita cinta menye menye atau yg penuh dengan drama macam sinetron/ftv,

Grey & Jingga merupakan cerita cinta yg ringan dengan "cubitan gemas" di tiap halamannya, manis tapi ga bikin eneg.

Komik ini dishare melalui facebook pribadi milik Sweta Kartika setiap hari Senin & Kamis tanpa henti *iya kayak puasa sunah* mulai 11 Oktober 2012 hingga 20 Januari 2014.

Komik Grey & Jingga -The Twilight- sudah tamat dan kemudian telah diterbitkan dalam bentuk buku tanggal 11 Juni 2014 oleh Gramedia/MnC dibawah bendera Koloni Komik seharga Rp.35ribu, ada sedikit perbedaan dengan versi onlinenya...dan tiap halamannya diberikan quote-quote yg menarik bagi kehidupan cinta kalian yg penuh bunga atau yg gundah gulana...ataupun yg sedang jomblo.

Bagi yg mau baca versi onlinenya bisa klik link ini "Grey & Jingga"

Klo males baca online ya beli versi cetaknya saja...sangat layak untuk dibeli kok :D

ingat

"Dukung karya anak bangsa...yang bagus"

hehehe.










NB: saat ini Grey & Jingga berlanjut kembali dengan judul Coffee 42

Twitter Sweta Kartika
Facebook Sweta Kartika
Soundcloud Sweta Kartika

Thursday, May 1, 2014

4 Lagu Yang Sering Di Dengar

Iya postingan kali ini tentang musik lagi...

Bosen...iya...gw yg nulis juga bosen...
tapi ya gimana...ini topik yg paling cepat gw tulis tanpa banyak mikir...yg bisa gw publish langsung...klo topik lain bisa ngendon lama di draft.

Kenapa ga diselesaikan aja yg ada di draft? kadang yg di draft itu tulisan aneh/berat/filosofis... yg mana butuh susunan kata, bahasa...yang enak dibaca....

Oke, jadi kali ini adalah lagu2 yg akhir2 ini sering gw puter di winamp...

1. Cody ChesnuTT - 5 On A Joyride
ini adalah lagu yg jadi bgm blog ini (saat ini)...ini lagu yg baru gw kenal gara2 running man episode 192... ini juga jad lagu yg menemani gw saat mandi malam...serius...

2. Adam Sandler - Grow Old With You
klo lagu yg ini...iseng aja nemu di dalam hdd... bingung kenapa ga pernah keputer di winamp...akhirnya diputer terus sekarang...ini soundtrack film the wedding singer...salah satu filmnya adam sandler yg bagus

3. Yamazaki Masayoshi - One More Time, One More Chance
Ini lagu soundtracknya film anime 5cm per second...ini film anime genre seinen mungkin ya...atau ditujukan untuk dewasa (bukan hentai tapi) tema drama percintaan...

4. Sweta Kartika - Pangeran Kesepian
Ini lagu theme song dari komik lokal Grey & Jingga dari creator yg sama, Sweta Kartika...komik strip yg rilis tiap puasa sunnah (senin kamis) tentang percintaan...gw sendiri belum pernah baca...hanya saja gw sudah pernah baca karya2nya yg lain.. Lagu ini lagu terakhir untuk komik ini...komik ini juga sudah tamat...bagi yg mau baca bisa ke link ini... Grey & Jingga

Tuesday, April 22, 2014

Superior Spider-Man

Pada saat gw tulis postingan ini, Superior Spider-Man ada pada edisi 24...dan pada saat tulisan ini gw publish, Superior Spider-Man sudah dinomer terakhirnya edisi 31...yg akan gw review di postingan yg lain

Setelah beberapa edisi dari superior spider-man gw mau memberikan beberapa komentar…

Flashback sebentar bagi yg tidak mengetahui apa yg terjadi pada peter parker…edisi 700 The Amazing Spider-Man merupakan edisi terakhir *mungkin*, dalam edisi tersebut peter parker mati…mati dengan cara yg tidak heroik sama sekali, kematian yg menyedihkan. Octopus dengan upaya terakhirnya di ujung akhir hayatnya berhasil melakukan perpindahan jiwa, atau pikiran…or whatever, dengan peter parker…simplenya…jiwa peter parker berpindah ketubuh hampir mati octopus, dan jiwa octopus berpindah ke tubuh muda dan kuat peter parker. Kemudian…yah octopus dengan jiwa peter parker mati, setelah melakukan perlawanan sengit…sebelum peter parker mati dia berpesan pada octopus untuk menjaga orang2 terdekatnya



Yak kematian yg luar biasa kampretnya…kematian yg menyedihkan…mati di dalam tubuh seorang musuh…dan tak ada yg mengenalinya sebagai peter parker…mati sebagai seorang octopus. Bukan Cuma gw tapi kebanyakan pembaca spider-man marah, kecewa, argghhhhh….
Tapi sudah lah…, meski kematian nya yg tragis…cerita spider-man ini memiliki potensi berkembang dengan luar biasa.

Dengan berakhirnya Amazing Spider-Man…maka muncul judul baru untuk melanjutkan sepak terjang web head ini…yaitu Superior Spider-Man…tokoh utama tetap Peter Parker/ Spidey…tapi dengan jiwa Octopus… Apa yg special dari tokoh ini… Peter Parker menjadi seorang yg luar biasa jenius…kenapa? Karena dia memiliki visi pengetahuan dari 2 orang…sebagai octopus seorang villain jenius dan sebagai peter parker super hero yg cukup jenius… Jadi selama octopus berada dalam tubuh peter parker, dia dapat mengakses memori kehidupan peter parker, all his inventions, all of his secret, all of his life, all of his experience…that’s mean octopus also know all about avengers.

Pada awal edisi, para pembaca dikejutkan dengan kemunculan jiwa/memory/sisa memory dari peter parker yg berusaha untuk men-takeover kembali tubuhnya, karena otto octavius merasa terganggu dengan kehadiran “peter parker” ini, akhirnya mereka berkonfrontasi secara psikis dengan sengit…dan akhirnya peter parker kalah…sekarang tubuh peter parker completely in control by otto octavius…selamat.

Ngomong ngomong, ada beberapa hal menarik disini, seperti betapa kagetnya octavius dengan kekuatan spidey ini…jadi selama ini ketika spidey melawan musuh2nya…dia menahan kekuatannya, jelas sangat terkejut…jika melihat betapa hancurnya tubuh octavius tua, yg ternyata hanya dihajar tidak dengan full power.



Superior Spidey ini bias dibilang sangat efektif, efisien dalam memanfaatkan kemampuan dan resources yg ada…spidey menyebar spider-bot (spider robot) untuk memberikan informasi musibah/kejahatan yg terjadi di kota pada spidey…jika ada kejahatan/musibah ringan yg bisa ditangani oleh polisi/911/fire department dll, maka spidey akan menyuruh spider-bot menghubungi polisi/911, jika ada kejahatan/musibah yg lebih berat maka spidey akan turun tangan…belum lagi di beberapa edisi terbaru spidey ini punya army tersendiri yg bekerja untuk spidey.

Awalnya gw merasa takjub sekali dengan superior spider-man ini, tapi lama2 gw kehilangan “your friendly neighbourhood spider-man”

Octavius sukses sebagai spider-man, tapi tidak sukses sebagai peter parker…dia menjadi orang yg keras, perfectionis, sama sekali tidak lucu, serius, over confidence, playboy?, tidak kenal belas kasih, brutal…sangat brutal…

Di nomer terbaru 23, 24…disinilah puncak kebencian gw pada superior spidey…over confidencenya justru membuat dia bonding dengan venom, yg padahal venom sudah jauh lebih jinak dengan berada di host flash Thompson…kampret!

Sunday, April 13, 2014

Seperempat Abad


25 Tahun...

Yap...umur gw, 6 april kemaren sudah memasuki seperempat abad...angka dimana gw sudah-bisa-dipanggil-om. 

Terlihat tua oleh nabilahJKT48, tapi terlihat muda oleh nenek genit.



Sebenernya gw gak terlalu perduli dengan umur gw...tapi setelah nyadar gw udah 25 tahun..."OMG gw 25 tahun!..."

Maksud gw...if you have a good life, you dont realize how much you grow up...sama seperti klo lo ngobrol atau have a good time with your friend family or boy/girlfriend...kalian gak nyadar klo kalian sudah menghabiskan 2/3/4 jam hanya untuk ngobrol.

I did'nt say that i have a good life...but i have enough...and i'm grateful for that :D Alhamdulillah, apalagi tahun 2013 kemaren adalah tahun terburuk dalam hidup gw, dan berhasil gw lewati tanpa harus bilang "mending gw mati aja"...dengan senyum lebar.

So...tadinya gw pikir gw bakal menghabiskan malam ultah gw dengan sendirian, *gw uda merencanakan untuk pergi ngopi...semacam me time*. tapi ternyata ortu pulang dari palu *iya...sekarang babe dinas di palu* dan mbak dewi mas indra dan keponakan gw gendhis juga pulang...so i guess my plan just "Puff".

Nothing special on my birthday...karena gw sendiri gak menganggap itu spesial hahaha. Tapi gw dapat ucapan selamat selain keluarga gw...dr temen2 gw tentunya abdul, sekar, rara, ima.

Harapan di umur 25 tahun ini...mmmm..., doa gw tiap hari sama...so di umur 25 tahun ini...gw harap sebagian atau seluruh doa gw terkabul tahun ini...sehingga gw bisa ganti dengan doa yg lain hahahaha.



Thursday, April 3, 2014

The Raid 2 : Berandal

Masuk musim panas...saatnya masuk ke masa film-film blockbuster...banyak film yg patut untuk ditonton di musim panas ini.

The Raid 2 : Berandal adalah salah satu film yg membuka musim panas kali ini...sekuel dari film The Raid, film Indonesia yg ramai dibicarakan di dalam negeri dan luar negeri...sebuah pencapaian yg sangat luar biasa bagi sebuah film Indonesia. Film pertamanya sendiri sempat bertengger pada urutan 24 di box office.

Berandal mengambil setting waktu 2 jam setelah film pertama, menceritakan rama yg harus menjadi polisi undercover kali ini...

Apa yg baru pada film ini?

Banyak.


Adegan chase car dengan tembakan disertai dengan close combat...very very close!, Gank War, Mafia...

Ada beberapa adegan favorit gw disini, yaitu Prison Riot, Chase Car (kalian harus lihat Behind The Scene nya!), Blood on The Snow nya Prakoso, all scene The Assassin, Hammer Girl, Baseball Bat Man. 



Kebanyakan? Oke...gw kasih 2 Top...Prison Riot sama Kitchen Fight nya The Assassin sama Rama

Btw dialog di The Raid 2 ini uda ga seaneh di the raid pertama.

Minus dr film ini...si iko uwais nya...entah kenapa gw gak merasa klo dia ini pemeran utama di film ini...malah yg dapet spotlight itu si Arifin Putra yg berperan sebagai Ucok anaknya Bangun...dan iya, arifin putra disini actingnya keren...kesan moody temperamen ambisius kelihatan dari sorotan mata...

Scene pas Bangun nampar Ucok itu juga keren...tio pakusodewo, ga usah dijelaskan lagi lah ya...aktor veteran

Yang jelas difilm ini...jauh lebih massive dari yg pertama...gw pas setelah nonton film pertama dan denger kabar mau dibuat the raid 2...bingung...ya gw bingung karena mau dibuat seperti apa lagi, the raid pertama uda keren...

Tapi ternyata Gareth Evan ternyata bisa membuat lebih keren dr yg pertama :D 

Tuesday, April 1, 2014

APRIL -Politik-


...Here I am...

sudah 2 bulan ga nulis apa-apa, beneran ga nulis...karena biasanya gw nulis...dan msuk draft.

Sekarang gw mau nulis tapi gak tahu nulis apa...and i dont want to writing about my self..., mmm let me think


about politics maybe...


Gw gak tahu apa2 soal politik...gw cuma sotoy aja. Jadi bulan ini kita bertemu lagi dengan yg namanya pemilu, tanggal 9 april 2014...pemilihan umum legislatif...iya legislatif, buka pemilu presiden.

Buat gw pribadi...gw lebih exciting sama pemilu presiden...beberapa nama yg menjanjikan sangat ditunggu untuk meramaikan bursa pemilu presiden...salah satunya adalah Joko Widodo, masih ada nama-nama lain yg menarik perhatian namun belum ketahuan apakah mereka akan turut meramaikan bursa calon presiden & wapres, seperti Anies Baswedan, Mahfud MD, Jusuf Kalla, Gita Wirjawan, Dahlan Iskan, Yusril Ihza Mahendra...

See...

Hanya mendengar nama diatas saja, kita tahu bahwa pemilu menjadi sangat menarik...terlebih lagi beberapa nama lama yg sudah mendeklarasikan menjadi Presiden itu2 aja...dengan track record yg agak eheemm anu...seperti ABR, Wiranto, Prabowo, Hatta Rajasa, Rhoma Irama (whattt!? eh emang beneran capres ya?)...

Sedang untuk calon legislatif...sampe hari ini gw gak tahu mau milih siapa...beberapa nama yg gw tahu, ga masuk wilayah dapil gw..., tapi yg jelas gw gak milih dr partai-yg-kampanye-3minggu-lalu-lewat-depan-rumah-seharian-bolakbalik-pake-motor-brong-berisik-banget-kamprett.

udah ah gitu aja.

Wednesday, January 22, 2014

Treasure Songs

Musik...

Mungkin ini salah satu karya seni yg dengan mudah dinikmati oleh manusia...

...dinikmati dan dirasakan...

even you dont know know how to sing, how to play it...or how bad your voice,

"everyone can enjoy music."

Beberapa orang, termasuk saya tentunya...bahkan memiliki yg namanya Soundtrack of The Day...or Life...or Playlist of The Day...or Life..and so so...

Musik yg dimainkan dapat mempengaruhi mood seseorang...(yah tidak sehebat itu juga pengaruhnya), tergantung bagaimana kondisinya juga tentunya.

"When you're happy, you enjoy the music. But when you're sad, you understand the lyrics."


 Saya sendiri memiliki istilah sendiri untuk beberapa musik yang saya anggap memiliki kenangan tersendiri, yang spesial tentunya..."Treasure Songs".

Treasure Song is not always good music, but it can be you have a memory with that song...whether good or bad memories


Apa saja itu...mari kita lihat...dan mungkin bisa kalian coba dengarkan :)...

Saturday, January 11, 2014

Pencarian Kantor Sekretariat IDI

Halo pembaca.

Perkenalkan nama saya Sekar. Saya teman KKN Gandi dulu. Beberapa hari yang lalu, Gandi minta saya untuk ikut memeriahkan blog ini. Berhubung saya gak pintar (tapi saya bejo. Haha), saya gak akan nulis hal hal yang ‘berat’ seperti permintaan Gandi.

“Artikel tentang kesehatan boleh, mbak…
Enggak dulu deh. Butuh referensi.
Atau  kritik tentang BPJS, mbak…
No. Sekali lagi saya gak pintar. Hanya bejo !!”

Saya hanya ingin bercerita kalau kantor sekretariat IDI cabang Sleman sudah pindah, sudah menempati kantor baru. Di Perum The Garden A1 Jalan Plumbon, Banguntapan (depan Dinas Sosial). Kantor yang lama ada di Bagian Anestesiologi & Reanimasi FK UGM/RSUP DR. Sardjito. Alamat kantor sekretariat IDI cabang Sleman yang baru ini saya dapat dari mas Agung (contact person yang menggantikan mba Nina). Makasi, mas Agung J

Untuk menemukan kantor baru ini, saya menelusuri ancer-ancer yang diberikan TS saya, dr. Pravitasari. Belakang gudeg depan JEC. Waktu pertama kali menyusuri, yang terlihat adalah plang Dinas Sosial di kiri jalan.Ah, sepertinya gak mungkin kantornya bareng sama Dinas Sosial.

 Ada bisikan hati (tsaaah) untuk bertanya pada orang atau minimal satpam lah di gedung itu. Tapi saya terlalu malas untuk memarkirkan si putih, turun dan bertanya. Akhirnya saya tetap maju sambil toleh kanan kiri mencari plang “Sekretariat IDI Cabang Sleman”, tapi tidak juga saya temukan.

Setelah gagal, saya pulang. Putus asa. Enggak juga. Saya tanya mbah google doong. Tapi entah apa yang merasuk dalam pikiran saya. Saya googling pakai keyword: gudeg depan jec. Hasil yang muncul banyaak. Beberapa link saya pencet lama trus pilih open in a new tab. Saat buka salah satu tab opera di gadget (halaah), muncul sebuah foto tanah dijual. Lokasinya benar-benar di belakang gedung gudeg bu Tjitro (setahu saya, satu-satunya gudeg depan JEC ya cuma gudeg bu Tjitro). Tanggal iklannya 25 Oktober 2013. 

Ooh, mungkin bangunan baru. Belum ada plang. Besok saya harus coba lagi.

tanah kosong...as you can see...

Paginya berbekal keyakinan saya akan melihat sebuah bangunan baru di belakang gedung gudeg bu Tjitro, saya kembali menelusuri ancer-ancer yang diberikan rekan sejawat. Sampai di lokasi, yang saya lihat adalah tanah kosong persis seperti foto yang saya lihat kemarin. Apaaah???? Gedung sekretariatnya belum dibangunn???

Pingsan.

Malas berputar. Saya teruskan saja perjalanan ke rumah bang Adry, rekan internship di Wates kemarin untuk ambil sertifikat. Lalu beli materai dan bertekad untuk bertanya pada orang yang saya temui di gedung Dinas Sosial saat menyusuri kembali jalan aspal di samping gedung gudeg bu Tjitro. Saya parkirkan si putih, saya turun dan bertanya pada satpam. “Oo itu mbak, rumah baru paling barat,” katanya sambil menunjuk lokasi yang dimaksud. Seketika tampaklah sticker IDI di pintu rumah yang ditunjuk pria berambut hitam semu putih itu.

“Perasaan kemarin stickernya gak ada deh. Apa mata saya minusnya nambah ya? Kalo pagi tadi dari pintu yang sama, ada mbak cantik keluar sambil nenteng kantong plastik putih.




Wednesday, January 1, 2014