Friday, April 1, 2011

Shio gw...ini menarik.

20 Juli 2010

Shio Ular
(Pendiam dan Filosop Sejati)
A. Karakter dan Sifat Dasar
   Menurut mitos Masyarakat Cina, ular adalah binatang yang sulit ditebak, misterius, “dingin”, pendiam, dan cenderung mewakili unsur jahat. Biasanya, pemilik Shio Ular mewarisi watak dasar ular. Biasanya Shio Ular memiliki rupa cantik dan tubuh seksi, tetapi muram, dingin, dan punya sisi gelap. Shio Ular adalah sosok misterius, rumit, sulit ditebak, dan mengundang pemikiran. Shio Ular dicinta dan dibenci. Banyak orang ingin mendekatinya, tetapi takut untuk mendekat. Ia suka menyombongkan diri, tetapi mawas diri, luwes, bebas, dan leluasa. Ia bisa saja menjadi lembut, licik, dan kejam. Pesona kontradiktif ini sulit ditangkis. Ekspresinya ibarat “air kolam di musim kemarau” (tenang, hambar, apatis, tetapi memancarkan cahaya yang memikat hati). Orang akan sangat kesulitan untuk membaca isi hatinya hanya berdasarkan ekspresi wajah dan ucapannya karena “hatinya” begitu kecil, bahkan untuk dirinya sendiri. Justru karena sifatnya yang lemah lembut dan sederhana membuat hubungan dengan sesama menjadi lebih seimbang dibandingkan shio lainnya.
   Umumnya, Shio Ular seorang penyendiri, tetapi ia memiliki teknik bergaul tersendiri dan sangat berkelas. Ia mudah menghadapi berbagai suasana. Ia bisa menjadi lembut, sopan, dan gemerlap pada saat dibutuhkan atau bersikap anggun dan ramah kalau memang diperlukan. Ia kurang berlapang hati, suka menghitung, dan membandingkan setiap hal. Ia tidak mau mentolerir orang atau sesuatu hal yang tidak menguntungkan baginya. Ia sangat mudah melakukan penyesuaian dalam situasi dan kondisi apa pun. Ia bukan petualang, tetapi punya kemampuan setara dengan petualang profesional.
   Ia sulit mengubah diri hanya karena keinginan orang lain. Sebaliknya, ia seringkali mempengaruhi orang lain secara halus dan hampir tak kentara. Shio Ular memiliki banyak persamaan dengan Shio Naga. Kehidupannya dapat berakhir dengan kemenangan atau bencana, tergantung apa yang diperbuatnya. Walaupun sering menyangkal, di balik penampilannya yang intelek, Shio Ular ternyata masih percaya takhayul.
   Ia sosok yang pendiam, tetapi selalu ada kejutan ketika berbicara sanggup mempengaruhi orang yang mendengarnya. Ia cepat mengambil keputusan dan bertindak. Ia sangat senang menimbang-nimbang segala sesuatu, berusaha menilai dan merumuskan pandangannya secara tepat, sangat berhati-hati dalam bertutur kata, dan tampak tenang padahal hati kecilnya “berkobar-kobar”.
   Otaknya nyaris sama seperti komputer. Kecerdikanya akan mendatangkan kekayaan, tetapi bisa juga menimbulkan luka yang mendalam. Profesi sebagai filosof, ahli teologi, kampiun politik, dan taipan moneter merupakan bidang yang pas digeluti pemilik Shio Ular. Ia memang pemikir yang misterius. Ia mencintai buku-buku bermutu, makanan lezat, alunan musik yang menyentuh, dan teater. Ia menyukai semua hal yang indah. Perempuan cantik dan laki-laki tampan biasanya lahir di bawah shio ini.
   Tak gampang berhubungan dengan pemiliki Shio Ular. Ia selalu waspada dan sulit dijebak. Ia memiliki kemauan keras dan akan mempertahankan posisinya sampai titik darah penghabisan, tak peduli bagaimanapun pahitnya.
Biasanya, Shio Ular adalah sosok pacar yang romantis, bahkan sering dianggap sebagai seorang “mata keranjang”. Shio Ular bersemangat dalam mengejar transaksi, sama bersemangatnya pada saat ia berusaha meraih simpati si jantung hati.
   Pemilik Shio Ular jarang mengalami kekurangan uang atau materi. Ketika hidup penuh kekurangan di masa muda, ia tak akan melupakan kenangan pahitnya. Kemudian, ia bisa menjadi sedemikian fantastis dalam mengumpulkan kekayaan dan bukan mustahil menjadi serakah dan pelit.
   Orang Cina percaya bahwa Shio Ular yang lahir pada musim kemarau paling “mematikan”. Shio Ular yang dilahirkan pada musim dingin cenderung tenang dan “jinak”. Shio Ular yang dilahirkan saat cerah akan lebih merasa bahagia dan puas daripada mereka yang lahir pada saat cuaca buruk.
   Shio Ular yang dilahirkan antara pukul 23.00-01.00 adalah sosok pribadi yang “bermulut manis”, sopan, energik, sentimentil, melankolis, dan cenderung pelit. Shio Ular yang dilahirkan antara 01.00-03.00 adalah sosok pribadi yang menawan, mahir mengelak, keras kepala, sulit berhubungan dengan orang lain, berkemauan keras, dan memiliki stamina yang prima. Shio Ular yang dilahirkan antara pukul 03.00-05.00 adalah sosok pribadi yang hangat, ringan tangan, serba bisa, sering menaruh rasa curiga, dan bahkan suka menuduh. Shio Ular yang dilahirkan antara pukul 05.00-07.00 adalah sosok pribadi yang lembut, “bermulut manis” tapi bisa menyimpan bisa, dan jarang gagal dalam berbisnis. Shio Ular yang dilahirkan antara pukul 07.00-09.00 adalah sosok pribadi yang murah hati, sosial, dermawan, bijaksanan, senang melakukan pembaharuan, dan cenderung menjadi orang total (orang yang baik atau jahat). Shio Ular yang dilahirkan antara pukul 09.00-11.00 adalah sosok pribadi yang posesif, misterius, sulit dipahami, dan mampu mempertahankan sesuatu yang telah diperolehnya. Shio Ular yang dilahirkan antara pukul 11.00-13.00 adalah sosok pribadi yang humoris, periang, mampu melihat sisi cerah kehidupan, sangat romantis, dan sering terjebak menjadi “mata keranjang” (baik laki-laki maupun perempuan). Shio Ular yang dilahirkan antara pukul 13.00-15.00 adalah sosok pribadi yang artistik, pengamat tak tercela, seleranya elite, dan cukup paham bagaimana memenuhi seleranya yang mahal. Shio Ular yang dilahirkan antara pukul 15.00-17.00 adalah sosok pribadi yang jenius, arogan, keras kepala, dan sulit ditentang. Shio Ular yang dilahirkan antara pukul 17.00-19.00 adalah sosok pribadi yang sangat gigih, berkemauan keras, berpengetahuan luas, dan periang. Shio Ular yang dilahirkan antara pukul 19.00-21.00 adalah sosok pribadi yang moralis, setia, berkeyakinan kuat, intelek, dan cenderung menjadi pemikir. Shio Ular yang dilahirkan antara 21.00-23.00 adalah sosok pribadi yang sangat menikmati hidup, lihai meloloskan diri, dan sulit melepaskan diri dari kehangatan anggur, seks, dan musik.

Shio Ular Tanah ( 6 Februari 1989 – 26 Januari 1990 )
Shio Ular Tanah termasuk hangat dan spontan. Ia mampu membangun citra diri yang bagus. Shio Ular Tanah lebih memiliki prinsip, gigih, dan bisa diandalkan dibandingkan Shio Ular unsur lainnya. Shio Ular Tanah pandai berkomunikasi dan bekerja sama dalam kelompok. Wawasannya luas dan berambisinya untuk sukses. Ia mampu mengontrol diri, terutama pada saat-saat genting dan membingungkan. Ia tak akan mudah untuk ditakut-takui dan dipengaruhi. Pemikirannya sangat konservatif. Ia pribadi yang hemat dan giat bekerja. Shio Ular Tanah juga sosok yang sistematis sehingga mampu menjalankan usaha perbankan, asuransi, investasi, dan real estat dengan baik. Ia mengetahui secara pasti batas kemampuannya dan selalu arif untuk tidak memaksakan diri. Shio Ular Tanah paling anggun dan paling memikat dibandingkan Shio Ular unsur lainnya. Ia pun sosok yang “dingin”, pandai menguasai diri, menawan, dan setia kawan.
Unsur tanah lebih memperhatikan tujuan-tujuan praktis daripada impian. Mereka memiliki pemikiran yang luar biasa dan menyukai tujuan yang nyata. Dengan visi mereka serta kemampuan untuk mengorganisasi, mereka adalah perencana dan pengelola yang efektif. Mereka akan menggunakan segala potensi yang mereka temukan secara optimal dan cenderung bijaksana dan teliti dalam masalah keuangan. Mereka cerdas dan obyektif dalam menuntun orang lain untuk mewujudkan tujuan yang telah direncanakan dengan matang. Pada umumnya mereka adalah orang-orang yang serius dan metodis dalam cara kerja dan dapat mengorganisasi dan menjalankan segala jenis bisnis yang menuntut pengelolaan yang tegas. Mereka dapat diandalkan untuk memikul tanggung jawab mereka secara mengagumkan, dan dapat mendisiplinkan diri sendiri secara efektif.

Mereka adalah orang-orang yang akan mempertanggungjawabkan pendapat mereka dan memiliki alasan-alasan bagi segala hal yang mereka lakukan. Meskipun mereka mungkin bertindak dengan perlahan, namun biasanya mencapai hasil yang memuaskan dan bertahan lama. Mereka yang termasuk dalam unsur ini umumnya konservatif dan berhati-hati. Kelemahan mereka adalah kurangnya daya khayal, terlalu egois, dan menyukai gaya hidup rutinitas.

------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Popular dan diplomatis, Ular memiliki seni sensual untuk memperdaya musuh. Shio ini memiliki kombinasi menarik antara rasa social dan introvert, intuisi dan kemampuan berbisnis. Ular biasanya sangat beruntung dengan uang dan biasanya akan memiliki hidup yang maksimal, tak peduli bagaimana dia memandang uang; ini mungkin dikarenakan fakta bahwa Ular cenderung berhati-hati untuk menggunakan uang. Mereka lebih aktif secara mental dibandingkan fisik. Ular sering menunda segala sesuatu untuk menganalisa sebelum terjun ke segala sesuatu. Mereka menarik dan penggoda; Shio ini senang menghabiskan waktu sepanjang hari untuk membaca buku dan maka itu sering disalah artikan sebagai pemalas,
Ular sering merasa tidak aman dalam diri mereka sendiri dan cenderung lebih pencemburu, kekasih yang posesif dan dapat merusak hubungan mereka. Ular juga dikenal murah hati, dan kekasih yang mencintai dengan sepenuh hati. Sedikit berbahaya dan pintar, filosofi Ular dan intuisinya secara umum lebih menguasai daripada logika dalam hal perasaan dan insting. Ular akan bergantung dengan dirinya sendiri sebelum mencari saran orang lain. Ini menjadikan Shio ini berhasil dalam semua peluang bisnis, hati-hati dan berpikir dengan jauh diperlukan untuk memulainya.
Ular adalah pekerja keras (meskipun mereka tidak terlihat seperti itu) dan sangat pintar. Ular memiliki naluri yang baik, begitu mereka memulai sesuatu mereka akan berhasil. Oleh karena itu, rekan kerja dan karyawan mereka perlu mengikuti arah dari sang Ular jika tidak mau berurusan dengan dia!
Secara umum, Ular adalah murah hati dan lembut, menyenangkan. Ular perlu belajar untuk rendah hati dan membangun diri sendiri. Begitu Ular menyadari kepercayaan dalam diri sendiri, mereka akan nyaman dengan dirinya sendiri

------------------------------------------------------------------------------------------------------------


Filusuf, ahli teologi, politikus dan ahli moneter yang kesohor -- itulah jabatan-jabatan yang cocok bagi Ular, yang memang merupakan pemikir yang paling dalam dan paling misterius dari semua siklus perbintangan Cina. Ia dikaruniai kebijaksanaan lahiriah, dan ia sendiri tidak jarang tampak di mata orang sebagai mistik. Pribadi yang anggun dan lemah-lembut dalam berbicara ini, mencintai buku-buku mermutu, makanan lezat, musik merdu dan teater sekaligus. Pendeknya, Ular cenderung menyukai semua yang halus dan indah dalam kehidupan.
Orang di bawah shio ini biasanya mengandalkan penilaiannya sendiri dan tak bisa berkomunikasi baik dengan yang lainnya. Ia bisa menjadi sedemikian religius atau menyenangi hal-hal yang berbau kejiwaan, namun bisa juga memuja paham kehidupan yang mencari kesenangan duniawi semata. Jalan manapun yang dipilihnya, ia akan selalu mempercayai perasaannya sendiri daripada nasihat-nasihat dari luar.
Seperti Naga, Ular adalah tanda yang sangat berkaitan dengan hukum Karma. Kehidupannya dapat berakhir dengan kemenangan atau tragedi, tergantung pada apa yang diperbuatnya pada masa lampau. Dan walaupun seringkali menyangkal, Ular memang masih percaya pada takhyul di balik penampilannya yang intelek. Orang yang lahir di bawah shio lain bisa saja menunda iurannya bagi kehidupan di akhirat, namun tampaknya Ular justru bertekad buat membayar hutang-piutangnya sebelum meninggalkan dunia ini. Mungkin juga ini merupakan pilihannya, sebab orang yang lahir di bawah shio ini biasanya memiliki pribadi yang intens dan sepertinya mereka selalu terdorong (baik secara sadar maupun tidak) untuk merampungkan masalah lama yang dirasakannya belum selasai.
Warga Ular biasanya tak mendapat gangguan dalam masalah keuangan. Ia beruntung mempunyai apa yang diperlukannya. Andaikata dananya rendah, Ular pasti akan mampu memulihkan situasinya. Tetapi bagaimanapun, warga Ular sebiaknya jangan berjudi, sebab pada akhirnya ia malah akan lebih melarat. Seandainya terjadi hal yang membuatnya rugi besar, mungkin kejadiannya hanya akan berlangsung sekali saja, sebab Ular biasanya cepat memahami kesalahannya. Ia dapat memulihkan dan mengejar kekeliruannya dengan kecepatan yang mengagumkan, sebab dalam hal bisnis ia cenderung bijaksana dan lihai.
Orang yang lahir di bahwa shio ini sering anggun dalam berbicara, berpakaian dan bertingkah laku, dan mereka jarang menyenangi pembicaraan yang remeh dan tak ada gunanya. Ular bisa saja dermawan, namun juga terkenal kejam kalau sedang berusaha mencapai kepentingannya sendiri. Ia tak ragu-ragu buat melenyapkan siapa saja yang menghalangi jalannya. Dalam menjalin hubungan dengan yang lain, Ular cenderung posesif dan suka menuntut. Namun pada saat yang bersamaan, ia cenderung tidak percaya pada rekan-rekannya. Ia takkan pernah memaafkan siapa saja yang melanggar janjinya. Bahkan, bisa saja syaraf atau daya khayalnya terganggu akan hal yang bukan-bukan apabila ketakutan dan kecurigaannya sedang memuncak.
Jika amarahnya terpancing, kebenciaan Ular tak terbayangkan. Cara perlawanannya adalah dengan menutup mulut dan menyimpannya di dalam hati. Citra ketidak-senangannya adalah lewat sikap bermusuhan yang dingin dan bukannya lewat rentetan kata-kata pedas. Tipe yang lebih mematikan bahkan sanggup menghancurkan musuhnya secara total. Tak ada yang dapat meramalkan gerakan Ular. Otaknya bagai mesin hitung dan ia sendiri memiliki kesabaran yang luar biasa dalam menunggu saat yang baik buat membalas dendam.
Warga Ular terkenal sebagai pacar yang romantis dan kekasih yang menghanyutkan; mereka juga sering diberi predikat mata keranjang. Sebenarnya, reputasi yang diperolehnya ini keliru, disebabkan oleh sensualitas mereka yang selalu menonjol dalam hal apa saja yang dilakukannya. Pria atau wanita Ular memperlihatkan semangat yang sama dalam mengejar transaksi bisnis yang didambakan, sama seperti kalau sedang berusaha meraih simpati seorang kekasih baru.

0 comments:

Post a Comment